Spam Adalah, Apa Itu Spam?

Halo bro-bro semuanya, pernah ga sih kalian dapet pesan atau email yang tidak kalian inginkan? biasanya pesan yang mengganggu..
isinya beragam, bisa kayak iklan, bisa mengarah ke link tertentu. bisa info tertentu..nah itu yang disebut spam.

spam menurut iezel ga cuma berupa elektronik aja sih..
Kalau kalian tiap berhenti di perempatan jalan dan liat banner atau spanduk berisi iklan obat kuat, nah itu kalo menurut kalian mengganggu..ya itu juga termasuk spam..wkwk

Jadi apa sih yang Dimaksud Dengan Spam?

Menurut keterangan yang dikutip dari Wikipedia, Spam adalah penggunaan perangkat elektronik (hardware dan software) yang dimaksudkan untuk mengirimkan pesan secara bertubi-tubi kepada satu atau lebih penerima tanpa dikehendaki oleh penerimanya. Orang yang melakukan aktivitas spam adalah spammer dan aktivitasnya disebut spamming. Spam sendiri sebetulnya banyak jenis atau bentuknya misalnya saja spam surel atau surat elektronik, spam SMS, spam IM, spam blog, spam iklan, spam medsos dan lain-lain.

Begitu,,

Kalau menurut KBBI

Spam itu surat yang dikirim tanpa diminta melalui internet, biasanya berisi iklan..

Tujuan Spam itu apa?

Pasti kalian kepikiran kan, kenapa kok orang-orang mengganggu gitu..ya mereka punya tujuan tertentu, kira-kira apa sih tujuannya?

Tujuan Promosi atau Komersil.

udah dibilang tadi kan spam itu biasanya berisi iklan, ya tujuannya apalagi selain buat promosi..kali aja ada yang kecantol gitu..
padahal lah ya kalo spam itu mengganggu banget.,.,
malah bikin daganganmu terkesan abal-abal..
promosi juga perlu dengan cara yang baik..
daripada spam, mending promosi aja lewat artikel aja hehee..
misal artikel review produk, atau artikel endorse..
atau promosi banner di blog saya..
silakan cek di link ini ya, lagian murah kok biaya promosi.

Tujuan Penipuan

Spam jenis ini yang perlu digarisbawahi dan hendaknya kita berhati-hati jangan sampai tergiur oleh tawarannya.

Tak jarang spammer yang mengiming-imingi penerima pesan dengan hadiah yang terbilang besar dan memang bisa diterima dengan akal sehat.

Ini nih harus dibilangin ibu-ibu biasanya yang pengen hemat, dapet sms hadiah seneng eh ternyata penipuan..

Contohnya saja pesan yang mengatasnamakan undian dengan hadiah tertentu disertai dengan nomor telepon atau E-mail customer service-nya.

Spam seperti ini juga erat kaitannya dengan aktifitas phising, dimana pengguna atau penerima pesan diarahkan ke website tertentu untuk mengisi formulir dengan data-data pribadi dengan tujuan untuk mencurinya, sungguh merupakan tindakan kriminal.

Saya sendiri pernah menerima pesan SMS atas nama perusahaan tertentu dengan isi pesan bahwa saya mendapatkan undian dari sebuah produk. Isi pesan memang meyakinkan karena tidak terdapat nomor pengirim, hanya namanya saja persis seperti pesan yang dikirimkan operator seluler yang hanya mencantumkan nama perusahaan tanpa nomor pengirim.

Satu-satunya hal yang meyakinkan saya kalau itu spam adalah orang saya ga pernah memakai produk yang dimaksud apalagi mengikuti undiannya, tau tau menang..

Ya kali, makanya berhati-hatilah.

Tujuan Iseng

ini spam yang kadang ngeselin, tapi kadang juga bikin jenuh..
misal kayak spam chat, isinya Sebarkan ke 10 orang, kalau engga berarti anda kafir..
GOBLOK!!
wkwkwk,, itu termasuk spam..solusinya hapus aja udah..
itu paling orang iseng yang suka ngerjain orang gitu..
bawa-bawa agama tapi biar lebih diperhatiin..

tipe-tipe ini banyak banget bro, ga cuma dicap kafir,,dibilang nanti dosa sampai 7 turunan, mandul 7 turunan lah..eh btw bukannya kalo mandul ga punya keturunan ya hahaha

terus spam iseng ini jg kadang jadi penyakit bagi para jomblo..wkwkwk
chat, "met malem" ke semua kontaknya..itu spam cuk..hindarin lah..

Jenis jenis SPAM

Spam memiliki beberapa bentuk diantaranya

1. Spam jenis pesan singkat(SMS)

Spam jenis ini dikirim melalui pengirim pesan kepada penerima berupa pesan singkat atau SMS. Mungkin ada yang pernah menerima hal semacam ini. Spam jenis ini biasanya berisi tentang tawaran iklan atau jasa aatau apapun melalui telepon genggam.

2. Spam jenis Email

Spam jenis ini hanya untuk orang yang aktif di email saja. Semakin kita sering aktif di email semakin banyak spam yang akan kita dapat, akan tetapi email memiliki fasilitas yang akan menyaring spam secara otomatis dan hanya berita penting yang akan diterima.

3. Spam jenis Mailing List(Milis)

Jika anda menjadi anggota mailing list pasti pesan akan dikirim secara langsung, nah.. disitulah disusupi spam.

4. Spam jenis Search Engine (Mesin Pencari)

Search engine merupakan situs yang sering dikunjungi oleh semua orang, seperti yahoo, google, bing, dan lain-lain. Dan para spammers dapat mengirim spam kemanapun dia inginkan. Tapi di jaman now sih makin banyak situs spam yang ditebas oleh algoritma mesin pencari..karena ya membahayakan para pencari informasi.

5. Spam jenis Blog

Spam jenis ini adalah sebuah situs web yang berisi berbagai informasi. Spam ini dianggap merugikan bagi orang lain karena biasanya orang akan terkecoh dengan isinya.
Spam ini tidak hanya melalui isi blog tetapi juga komentar-komentar yang ada. Biasanya spam ini ga nyambung ama isi blog,,lagi bahas ibadah puasa, tapi ada komentar obat penghilang jerawat..ga ada hubungannya

6. Spam jenis iklan baris

Jika anda membuka sebuah situs atau website pasti anda akan melihat iklan di situs tersebut. Spam inilah yang biasanya muncul. Spam ini berisi tentang produk-produk, jasa atau hal yang lainya yang disertai juga dengan biaya.

7. Spam jenis media sosial

Maraknya pengguna facebook mengakibatkan banyak orang yang ingin mengirim pesan ke orang lain baik yang dikenal maupun tidak.
Kesempatan inilah yang membuat spammers gencar mengirim pesan, serta juga komentar.
Apalagi sekarang ini kita bisa mendapatkan uang melaui facebook..yaudah tuh makin rame aja spam di facebook.

8. Spam jenis forum

ini yang ngganggu banget, harus ditendang keluar angkasa, di forum-forum lagi bahas serius, eh dianya promosi ga jelas..spam jenis ini selalu muncul aja, maka dari itu kita harus bisa mengatasi spammer gini biar pada kapok dan ga ngganggu lagi

Mengatasi SPAM

Ada banyak cara untuk mengatasi spam..

berikut adalah beberapa caranya..
1. Perkuat benteng logika anda, untuk menyaring mana spam mana informasi..
2. Blokir pihak yang melakukan spam kepada anda
3. Laporkan postingan atau barang bukti tindakan spam agar segera dimusnahkan oleh pihak berwajib.
4. jangan share info apapun yang tidak jelas sumbernya, selain anda juga akan dicap spammer, berita tidak jelas juga melanggar UU ITE kan, karena termasuk HOAX
5. Ya gausah main sosmed..wkwkwk