Cara Custom Subdomain Mengarah ke Blogspot

Kali ini saya ingin share tutorial yang cukup jarang dibahas, yaitu cara membuat subdomain tanpa hosting.

Alias cuman pake blogger saja.



Enak ga tuh. Ya enak lah.

Misal anda punya beberapa Blog dengan platform blogger.
Tapi ga pengen domainnya tertulis blogspot.
Nah anda bisa mengcustom dengan domain anda sendiri.

Tapi kalau harus dibeliin domain semuanya kan mahal ya.

Maka dari itu anda juga bisa pake alternatif dari saya ini.

Yaitu pake subdomain.

Jadi anda hanya tinggal beli satu domain saja yang harganya cuman 100rb-an.

Abis itu dibikin subdomain deh buat diarahin ke beberapa blogspot anda.
Kan jadi hemat dan tentunya keren karena alamatnya bukan blogspot lagi.

Saya sudah mencoba membuat subdomain di dua tempat penyedia domain langganan saya.

Yaitu Niagahoster dan q3host

Bagi yang belum mengenal mereka, saya beri sedikit gambaran.

Niagahoster adalah penyedia domain & hosting yang servernya ada di Indonesia.
Jadi cocok buat ngeblog dengan target orang-orang sini.
Harganya pun mampu bersaing dengan penyedia domain hosting lain.
Terbilang cukup murah, pembayarannya bisa lewat Indomaret atau Alfamart

Bagi anda yang pengen nyobain beli di niagahoster silakan.

Gunakan kupon a-mintadiskon saat pembelian agar mendapatkan penawaran harga menarik

Nah sedangkan 3qhost adalah penyedia domain & hosting yang servernya di India.
Fiturnya sangat lengkap. Hanya beda harga sedikit saja anda bisa mendapatkan banyak fasilitas untuk domain anda.

Bahkan hanya beli domain saja anda bisa mendapatkan akun email gratis. Seperti yang saya punya sekarang admin@iezel.xyz

kan lumayan buat gaya-gayaan. hihihihi

Ya cukup sekilas saja reviewnya.

Jika anda ingin review lebih lengkap nanti saya buatkan di post tersendiri. Oke??

Sekarang lanjut ke tujuan anda datang ke post saya ini. Yaitu

Cara membuat subdomain yang mengarah ke blogspot

Bagi pengguna Niagahoster

1. Masuk ke DNS management pada domain yang anda punya.
2. Tambahkan Record data berikut
Untuk
1. Pilih = A Record
2. Tulis sub domain yang ingin dibuat
3. Isikan dengan IPAddress untuk Blogger yaitu sbb
216.239.32.21
4. Biarkan saja apa adanya

3. Lakukan penambahan record lagi, namun di kolom nomor 3 isikan alamat ini juga
216.239.34.21
216.239.36.21
216.239.38.21
4. Maka akan ada 4 Record yang anda buat



5. Lalu masuk ke pengaturan Blogger anda.
5. Klik siapkan URL pihak 3
6. Masukkan alamat subdomain yang ingin anda pasang di blogspot.
Simpan
7. Lihat kode berikut

8. Gunakan kode tadi untuk menambahkan di CNAME Record
9. Caranya kembali ke dns management panel niagahoster, klik Add New Record
Lalu isi datanya
untuk
1. Pilih = CName
2. isikan kode yang di kiri tadi di blogspot
3. isi dengan kode yang di kanan
4. biarkan apa adanya
10. Tambahkan lagi record untuk kode yang satunya
11. Wihhhhh..jadi deh.
Keren kan???

Nah kalo kamu pengguna q3host bisa ikuti tutorial berikut
1. Masuk ke DNS Management pada domain yang anda punya.

2. Klik tab A Record
3. Tambahkan A Record berikut dengan mengklik Add A Record
Pada bagian Hostname isi dengan nama subdomain
Destination IP isi dengan 216.239.32.21
Lalu TTL biarkan saja

4. Lakukan hal sama namun pada Destination IP isi dengan alamat berikut
216.239.34.21
216.239.36.21
216.239.38.21
5. Masuk ke pengaturan Blogger.
6. Klik siapkan URL pihak 3
5. Simpan
6. Lihat kode CName yang muncul
7. Gunakan kode tadi untuk menambahkan CNAME Record di panel dns management q3host
Lalu klik Add Record, jika sudah lakukan hal sama dan tambahkan CName satunya yang kode itu.
8. Lalu Add record
9. Balik lagi ke pengaturan Url pihak 3 Blogger,
10. Masukkan subdomain, lalu klik simpan

Gimana keren kan tutorial kali ini?

Ohh ya saya bikin ini cuman buat tutorial saja, bagi yang punya blog berita kan butuh kanal tersendiri tuh biar lebih fokus pengunjungnya. Atau bagi yang blog gado-gado dan sudah banyak artikelnya bisa tuh dicoba pake subdomain.
Kalau saya sih nyoba cuman buat bikin tutorial ini aja.
Lagipula blog saya artikel masih dikit dan belum begitu butuh subdomain

#Catatan : Cara ini bukan hanya untuk member niagahoster dan q3host saja, bisa digunakan di semua penyedia domain (baru dugaan), silakan coba saja.

#catatan : kalau baru pasang subdomain biasanya perlu penyesuaian di server. Jadi kalau belum bisa langsung di akses tunggu saja. Biasanya ga sampe sehari. Pengalaman saya malah cuma beberapa detik saja subdomain yang dibikin bisa langsung diakses.